[Contoh Laporan Pengamatan] Laporan Pengamatan Ruang Seni Budaya dan Keterampilan SD Labschool Unnes

rifanfajrin.com - Contoh Laporan Pengamatan Ruang Seni Budaya dan Keterampilan SD Labschool Unnes


Apa itu laporan pengamatan? Definisi laporan pengamatan dan langkah-langkah membuat laporan pengamatan telah kami singgung pada kiriman sebelumnya.

Adapun pada kiriman kali ini, akan kami sajikan contoh laporan pengamatan oleh siswa-siswi kelas 5A dan 5B. Mereka secara berkelompok telah mengamati lingkungan SD Labschool Unnes, yaitu Ruang Seni Budaya dan Keterampilan.

Selamat membaca.

Laporan Pengamatan Ruang Seni Budaya dan Keterampilan
SD Labschool Unnes Semarang


Objek Pengamatan    : Ruang SBK (Seni Budaya dan Keterampilan)
Waktu Pengamatan   : Rabu, 1 Maret 2017, pukul 12.00
Lokasi Pengataman   : SD Labschool Unnes, Jalan Menoreh Tengah X Np. 4 Semarang
Para Pengamat           : Siswa-siswi kelas 5A dan 5B

yang terdiri dari nama-nama berikut ini:
1. Aulia Windi Hapsari
2. Rahmatika Ayu Azalia Putri
3. Adenia Taries Azzahra
4. Gildas Arva Sakanti Mulya
5. Hanif Ahsan Mulya
6. Marcio Raffa
7. Adhitya Dias Indraraharja
8. Gafriel Zachri Ivanov

Pada pukul 12.00 hari Rabu, 1 Maret 2017, kami mengamati ruang SBK yang biasa digunakan oleh murid-murid SD Labschool Unnes sebagai tempat belajar membuat kreasi.

Ruang SBK terletak di pojok sebelah timur lantai 2 gedung SD Labschool Unnes, di sebelah ruang gamelan.

Di depan ruang SBK terdapat pohon kresen yang lumayan tinggi. Pintu ruang SBK berwarna cokelat tua dengan gagang berwarna silver. Di pintu tersebut terdapat kaca dengan ketinggian kira-kira setengah pintu.

Bagian depan ruang SBK, tampak bercak-bercak noda cat di lantainya. Tampaknya noda cat itu sangat sulit untuk dibersihkan. Noda itu disebabkan dari tumpahan cat pada saat aktivitas berkarya menggunakan cat minyak, misalnya saat melukis/menggambar di atas kanvas, maupun pada saat finger painting.

Di samping ruang SBK ada ruang kosong yang digunakan untuk menyimpan barang-barang sisa prakarya. Di luar ruang SBK, tepatnya di sebelah pintu telah tertata rapi lukisan kaligrafi yang dibuat menggunakan cat minyak. Ada juga lukisan bunga-bunga serta burung di sekitarnya. Semua itu merupakan karya siswa-siswi SD Labschool Unnes.

Masuk ke dalam ruang SBK, juga banyak rak yang digunakan untuk menaruh peralatan untuk berkreasi. Selain itu, rak tersebut juga digunakan untuk menaruh hasil karya siswa yang ukurannya relatif kecil. Di dalam ruang SBK ini, banyak terdapat karya siswa, mulai dari lukisan-lukisan, boneka yang terbuat dari kain flanel, boneka atau wayang kertas, kerajinan tangan, jumputan, dan lain-lain.

Di pojok ruangan SBK terdapat satu meja guru serta kursinya. Meja kursi ini biasa digunakan oleh guru SBK, yaitu Bapak Perdana Wira Saputra untuk duduk menerangkan materi sebelum memulai praktik membuat karya seni.

Demikian laporan pengamatan Ruang Seni Budaya dan Keterampilan SD Labschool Unnes.


Windi, Lili, Adenia, dan Gildas


Ahsan, Raffa, Zachrie, dan Adit

Baca juga Contoh Laporan Pengamatan yang lain:

close